View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)H1D012042
Nama MahasiswaRAHMAT AGUNG TRIONO
Judul ArtikelANALISIS PERILAKU LENTUR BALOK BETON BERTULANG YANG DIPERKUAT DENGAN METODE NEAR SURFACE MOUNTED (NSM) MENGGUNAKAN BAJA TULANGAN DENGAN PROGRAM ATENA
AbstrakKegagalan dalam pelaksanaan menyebabkan penyimpangan mutu dari elemen struktur. Salah satu upaya untuk menghindari kegagalan struktur adalah dengan dilakukannya perkuatan elemen struktur. Suatu pengamatan perilaku lentur balok beton bertulang pada umumnya dilakukan melalui pengujian secara eksperimental, namun membutuhkan waktu dan biaya yang tidak sedikit. Perkembangan teknologi saat ini memungkinkan penggunaan program komputer untuk menganalisis perilaku lentur balok beton bertulang. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji balok beton bertulang dengan memodelkan benda uji yang diperkuat dengan memasang baja tulangan pada permukaan beton seperti pada penelitian sebelumnya, menganalisis model tersebut terhadap perilaku lentur menggunakan ATENA dan membandingkannya dengan hasil eksperimental. Analisis dilakukan terhadap 2 model yaitu balok tanpa perkuatan (BK), dan balok dengan perkuatan (BP). Hasil penelitian menunjukan bahwa hubungan beban-lendutan yang cenderung identik dengan hasil eksperimental. Kapasitas beban lentur benda uji balok perkuatan mengalami peningkatan terhadap balok kontrol seperti pada eksperimental dengan rasio kenaikan berturut-turut 1,58 dan 1,08. Daktilitas benda uji balok perkuatan mengalami penurunan terhadap balok kontrol dengan rasio terhadap eksperimental berturut-turut 0,87 dan 1,35. Sedangkan kekakuan efektif benda uji balok perkuatan juga mengalami peningkatan terhadap balok kontrol dengan rasio terhadap eksperimental berturut-turut 1,04 dan 0,72. Pola retak yang terjadi pada hasil numerik menandakan bahwa tipe keruntuhan yang terjadi adalah keruntuhan lentur seperti hasil eksperimental dengan kerusakan pada beton serat tarik terluar yang mulai terjadi pada saat mendekati beban maksimum.
Abstrak (Inggris)The failure in the construction prosess will may cause quality deviations of structural elements. One of the efforts to avoid failure of structure is the strengthening of structural elements. An observation of flexural behavior analysis of reinforced concrete beams is generally done by experimental research. However, experimental research usually needs times and costs. Nowadays, the development of technology has made it possible to use the computer programs to analyze flexural behavior of reinforced concrete beams. This study aims to design object of the flexural behavior of reinforced concrete beams by setting up steel bar on concrete’s surface as in the previous research, to analyze the object of flexural behavior by using ATENA and to compare it with the results of experimental research. The analysis conducted 2 models. They are control beam (CB), and beams which got strengthening (CS). The results of the study showed that the relationship load deflection tends synonymous with experimental results. The capacity of flexural load on reinforced beams had increased toward the control beams’ as in the experimental research with a ratio of consecutive rise in 1.58 dan 1.08. The ductility of reinforced beams had decreased toward the control beams’ with a ratio toward the experimental research continually in 0.87 dan 1.35. While the effective stiffness of reinforced beams had also increased toward the control beams’ with a consecutive ratio toward the experimental research continually in 1.04 dan 0.72. The cracked pattern occurred in the numerical results can be categorized as a type of collapse which occurs in flexural collapse as in the experimental results which the damage is on the outer fiber concrete that begins to occur when approaching the maximum load.
Kata Kunciperkuatan, Near Surface Mounted (NSM), baja tulangan, perilaku lentur, program ATENA.
Nama Pembimbing 1Yanuar Haryanto, S.T., M.Eng.
Nama Pembimbing 2Dr. Eng. Agus Maryoto, S.T., M.T.
Tahun2016
Jumlah Halaman10
Page generated in 0.0511 seconds.