View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)F1C012029
Nama MahasiswaRIZKY HARDIANSYAH SANADY
Judul ArtikelREPRESENTASI FEMINISME LIBERAL DALAM FILM (ANALISIS SEMIOTIKA FILM STAR WARS VII : THE FORCE AWAKENS)
AbstrakREPRESENTASI FEMINISME LIBERAL DALAM FILM (ANALISIS SEMIOTIKA FILM STAR WARS VII : THE FORCE AWAKENS) Rizky Hardiansyah Sanady , Agoeng Noegroho , Petrus Imam Prawoto Jati Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman hardianscore@gmail.com Film, sebagai media yang memiliki kekuatan untuk menjangkau banyak segmen sosial dan aparatur ideologi negara, memiliki potensi untuk mempengaruhi banyak khalayak. Ideologi yang ada dalam film disampaikan melalui kode-kode yang terkandung pada tiap unsur yang dimilikinya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menerapkan studi semiotika untuk meneliti bagaimana kode-kode yang terdapat dalam film Star Wars VII : The Force Awakens dapat menyampaikan nilai-nilai feminisme liberal. Metode yang dilakukan dalam mengumpulkan data adalah metode semiotika kode-kode televisi John Fiske. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah nilai-nilai feminisme liberal direpresentasikan melalui kode lingkungan, kostum, perilaku, ekspresi wajah, gesture dan kode kemunculan pada tahap realitas, kode kerja kamera, aksi, dialog dan karakterisasi pada tahap representasi, serta kode feminisme liberal pada tahap ideologi. Kode-kode tersebut merepresentasikan kemampuan Rey, seorang perempuan yang menjadi tokoh utama berjuang mendapatkan kesetaraan dan menghapuskan diskriminasi. Kata Kunci: Representasi, Semiotika John Fiske, Feminisme Liberal, Film Star Wars
Abstrak (Inggris)LIBERAL FEMINISM REPRESENTATION IN FILM (SEMIOTICS STUDIES IN STAR WARS VII : THE FORCE AWAKENS) Rizky Hardiansyah Sanady , Agoeng Noegroho , Petrus Imam Prawoto Jati Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jenderal Soedirman hardianscore@gmail.com ABSTRACT As a media, movies have the power to reach many of social segment and become ideological state apparatus, and have potency to influence many people. The ideology that contain in this film conveyed through existing codes in each of its elements. This study used a qualitative method by applying semiotics studies to examine how the codes contained in Star Wars VII : The Force Awakens film can convey the value of liberal feminism. John Fiske’s codes of television used as a method of data collection. The results of this study are the values of liberal feminism represented by the code of environmental, costume, behavior, facial expression, gestures, and appearance on the stage of reality; code of camera work, action, characterization, and dialogue on the stage of representation; and liberal feminism code on the stage of ideology. These codes represent the ability of Rey, a woman that become main protagonist to fight and struggle to gain equality and eliminate discrimination. Keywords: Representation, John Fiske’s Semiotics, Liberal Feminism, Star Wars Films
Kata KunciRepresentasi, Semiotika John Fiske, Feminisme Liberal, Film Star Wars
Nama Pembimbing 1Dr. Agoeng Noegroho, M.Si.
Nama Pembimbing 2Petrus Imam Prawoto Jati, M.I.Kom.
Tahun2017
Jumlah Halaman16
Page generated in 0.0493 seconds.