View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)C1B013038
Nama MahasiswaREZA FAIZAL ANSHORI
Judul ArtikelPENGARUH KEPEMIMPINAN, MOTIVASI, BUDAYA ORGANISASI DAN EMPLOYEE ENGAGEMENT TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI SERTA PENGARUHNYA TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (Studi pada PT Bank Maybank Indonesia Tbk Cabang Tasikmalaya)
AbstrakPenelitian ini berjudul Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi, Budaya Organisasi dan Employee Engagement Terhadap Komitmen Organisasi Serta Pengaruhnya Terhadap Organizational Citizenship Behavior (Studi pada PT Bank Maybank Indonesia Tbk Cabang Tasikmalaya). Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan, motivasi, budaya organisasi, dan employee engagement terhadap komitmen organisasi, serta untuk menganalisis pengaruh komitmen organisasi terhadap organizational citizenship behavior karyawan PT Bank Maybank Indonesia Tbk Cabang Tasikmalaya. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT Bank Maybank Indonesia Tbk Cabang Tasikmalaya yang berjumlah 36 orang. Karena ukuran populasi yang kurang dari 100, maka seluruh anggota populasi diambil menjadi sampel penelitian, menggunakan teknik sensus. Alat analisis menggunakan regresi berganda dan regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpinan, motivasi, budaya organisasi, dan employee engagement berpengaruh positif terhadap komitmen organisasi. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa komitmen organisasi berpengaruh positif terhadap organizational citizenship behavior pada karyawan PT Bank Maybank Indonesia Tbk Cabang Tasikmalaya. Implikasi penelitian ini manajemen PT Bank Maybank cabang Tasikmalaya hendaknya meningkatkan kepemimpinan melalui peningkatan wawasan pemimpin melalui pelatihan-pelatihan kepemimpinan. Selain itu perlu ditingkatkan motivasi karyawan melalui promosi jabatan bagi karyawan yang berprestasi, peningkatan gaji secara berkala, lingkungan pekerjaan yang kondusif, dan pengakuan dari atasan atas kinerja karyawan baik berupa pujian, reward atau dalam bentuk penghargaan lainnya. Perusahaan juga perlu meningkatkan budaya organisasi melalui penerapan nilai-nilai positif yang bisa memacu semangat karyawan, jalin kerjasama antar karyawan melalui program upgrading atau wisata bersama, ciptakan suasana komunikasi yang baik antar karyawan dengan atasan atau karyawan dengan karyawan lainnya.
Abstrak (Inggris)ABSTRACT This research entitled Influence of Leadership, Motivation, Organizational Culture And Employee Engagement To Organizational Commitment And Its Effect On Organizational Citizenship Behavior (Study at PT Bank Maybank Indonesia Tbk Tasikmalaya Branch). The purpose of this study is to analyze the influence of leadership, motivation, organizational culture, and employee engagement to organizational commitment, and to analyze the influence of organizational commitment to organizational citizenship behavior of employees of PT Bank Maybank Indonesia Tbk Tasikmalaya Branch. The population in this research is employees of PT Bank Maybank Indonesia Tbk Tasikmalaya Branch which amounts to 36 people. Because the population size is less than 100, all population members are taken into the study sample, using the census technique. The analytical tool uses multiple regression and simple regression. The results showed that leadership, motivation, organizational culture, and employee engagement have a positive effect on organizational commitment. The results also indicate that organizational commitment has a positive effect on organizational citizenship behavior on employees of PT Bank Maybank Indonesia Tbk Tasikmalaya Branch. The implications of this research management of PT Bank Mayabank Tasikmalaya branch should improve leadership through enhancing leaders' insights through leadership training. In addition, it is necessary to improve the motivation of employees through promotion of employees that have an achievements, regular salary improvement, conducive work environment, and recognition from leader on the performance of employees either in the form of praise, reward or in the form of other reward. Companies also need to improve organizational culture through the application of positive values that can spur employee spirit, establish cooperation between employees through upgrading programs or joint tourism, create a good communication atmosphere between employees with superiors or employees with other employees.
Kata Kuncikepemimpinan, motivasi, budaya organisasi, employee engagement, organizational citizenship behavior
Nama Pembimbing 1Drs. H. Sigit Wibowo DN, M.M.
Nama Pembimbing 2Drs. Untung Kumorohadi, M.Si
Tahun2018
Jumlah Halaman16
Page generated in 0.0628 seconds.