View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)A1F015067
Nama MahasiswaMARKUSI ADE PRATAMA
Judul ArtikelOptimasi Suhu dan Konsentrasi Maltodekstrin pada Pembuatan Powder dari Konsentrat Daun Kecombrang (Etlingera elatior)
AbstrakTanaman kecombrang (Etlingera elatior) merupakan salah satu jenis tanaman rempah-rempah yang telah lama dikenal dan dimanfaatkan karena mengandung senyawa-senyawa bioaktif seperti fenol, flavonoid dan alkaloid. Senyawa bioaktif memiliki kemampuan sebagai antibakteri dan antioksidan untuk mempertahankan mutu pangan. Daun kecombrang berpotensi sebagai senyawa bioaktif sehingga perlu diuji akivitasnya. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mempelajari pengaruh suhu dan konsentrasi maltodekstrin terhadap mutu powder daun kecombrang, 2) memperoleh formula optimum powder daun kecombrang berdasarkan suhu dan konsentrasi maltodeksrin, 3) serta memperoleh informasi produk optimum powder daun kecombrang secara kuantitatif dan kualitatif berdasarkan suhu dan konsentrasi maltodekstrin. Penelitian ini menggunakan metode Response surface methodology (RSM) dengan program design expert v10. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Central Composite Design (CCD) dengan dua faktor uji dan didapatkan 13 formulasi perlakuan. Faktor yang dicobakan adalah suhu dengan taraf -60oC, -70oC, dan -80oC, dan konsentrasi maltodekstrin dengan taraf 5%, 10%, dan 15%. Variabel yang diamati yaitu kualitatif (fenol, flavonoid, saponin, alkaloid, tanin, glikosida, dan steroid) dan kuantitatif (total fenol, total flavonoid, dan kadar air). Formula optimum yang direkomendasikan dilakukan verifikasi dan validasi menggunakan uji t-test independent. Hasil penelitian menunjukan formula optimum powder daun kecombrang berdasarkan respons fenol, flavonoid dan nilai kadar air adalah suhu -80oC, konsentrasi maltodekstrin 5%. Hasil optimasi, verifikasi dan validasi formula optimum menunjukkan powder daun kecombrang memiliki nilai respons fenol (3372,674 mg TAE/100 g), flavonoid (340,209 mg QE/100 g), serta nilai kadar air (9,38%). Senyawa yang terkandung pada produk formula optimum yaitu fenolik, flavonoid, alkaloid, steroid, saponin, serta tanin.
Abstrak (Inggris)Kecombrang (Etlingera elatior) is a type of herbs plant that has long been known and utilized because of content of bioactive compounds such as alkaloids, saponins, tannins, phenolics, flavonoids, triterpenoids, steroids, and glycosides. Bioctive compounds have the ability as an antibacterial and antioxidant to maintain the quality of food products. Kecombrang leaves have the potential to contain bioactive compounds so their activities need to be tested. The purposes of this research are to study: 1) study the effect of temperature and concentration of maltodextrin on the quality of kecombrang leaf powder, 2) obtain the optimum formula of kecombrang leaf powder based on temperature and concentration of maltodexrin, 3) and obtain optimum product information of the kecombrang leaf powder quantitatively and qualitatively based on the temperature and concentration of maltodextrin with the freeze drying method. The research uses the Response Surface Methodology (RSM) method with the Design Expert v10. The experimental design used was Central Composite Design (CCD) with two test factors and obtained 13 treatment formulations. The factors that were tested were temperature with a level of -60oC, -70oC dan -80oC, and the concentration of maltodextrin with a level of 5%, 10%, and 15%. The observed variables were qualitative (phenol, flavonoid, saponin, alkaloid, tannin, glycoside, steroid) and quantitative (total phenol, total flavonoid, and water content). The optimum formula that is recommended is verified and validated using an independent t-test. The results showed the optimum formula of kecombrang leaf powder based on the response of phenol, flavonoids and water content was -80oC, maltodextrin concentration of 5%. Optimization, verification and validation results of the optimum formula showed that kecombrang leaf powder had phenol response values (3372,674 mg TAE / 100 g), flavonoids (340,209 mg QE / 100 g), and water content values (9,38%). The compounds contained in the optimum product formula are phenolic, flavonoids, alkaloids, steroids, saponins, and tannins.
Kata Kuncidaun kecombrang, powder, maltodekstrin, dan freeze drying.
Nama Pembimbing 1Prof. Dr. Rifda Naufalin, S.P., M.Si.
Nama Pembimbing 2Condro Wibowo, S.TP., M.Sc., Ph.D
Tahun2020
Jumlah Halaman16
Page generated in 0.0752 seconds.