View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)G1F008083
Nama MahasiswaGIVA OLVIANA YUDHISTA
Judul ArtikelEVALUASI KEAMANAN JAMU PELANGSING X TERHADAP FUNGSI HATI PADA TIKUS BETINA GALUR WISTAR
AbstrakJamu pelangsing umumnya digunakan dalam jangka waktu yang cukup lama, sehingga perlu dilakukan pembuktian secara ilmiah mengenai keamananya apabila dikonsumsi secara terus menerus dalam jangka waktu yang lama. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi keamanan jamu pelangsing X terhadap fungsi hati tikus betina berdasarkan nilai ALT, serta gambaran histopatologi hati. Jamu pelangsing X diberikan pada tikus wistar betina selama 30 hari dengan dosis 0,162 gr/200 grBB/hari; 0,486 gr/200 grBB/hari; 1,458 gr/200grBB/hari. Parameter yang diamati yaitu, perubahan kadar ALT sebelum dan sesudah perlakuan, gejala toksik dan histopatologi hati. Data kadar ALT sebelum dan sesudah perlakuan dianalisis menggunakan paired t-test, dan perbedaan nilai ALT sesudah perlakuan antar kelompok dianalisis menggunakan ANOVA dengan taraf kepercayaan 95%. Hasil histopatologi hati dianalisis secara deskriptif kualitatif. Hasil pengukuran kadar ALT serum darah tikus pada kelompok kontrol maupun perlakuan antara sebelum dan sesudah diberi perlakuan jamu pelangsing selama 30 hari, tidak menunjukkan adanya perbedaan bermakna. Hasil analisis uji beda antar kelompok, tidak ada perbedaan bermakna pada kelompok kontrol maupun kelompok perlakuan. Pemeriksaan histopatologi hati menunjukkan adanya sel radang sekitar pembuluh darah dari kelompok dosis 0,486 gr/ 200grBB/hari dan dari kelompok dosis 1,458 gr/ 200grBB/hari, serta adanya infiltrasi sel radang pada jaringan di sekitar pembuluh darah dari kelompok dosis 0,162 gr/ 200grBB/hari.
Abstrak (Inggris)Slimming herbal commonly was used for a long time, so we need scientific evidence regarding the savety if consumed continuously in a long time. This study aimed to evaluate the safety of slimming herbal X on liver function in female rat based on the value of ALT, and liver histopathology picture. Slimming herbal X was given to female wistar rats for 30 days at dose of 0.162gr/200 grBB / day; 0.486 gr/200 grBB / day; 1.458 gr/200grBB/hari. Observed parameters i.e., ALT levels changes before and after treatment and liver histopathology. Data ALT levels before and after treatment were analyzed using paired t-test, and differences in post-treatment ALT values between groups were analyzed using ANOVA with a level of 95%. The result of liver histopathology were analyzed by qualitative descriptive. The results of measurements of rat blood serum ALT levels between before and after and given a herbal slimming treatment showed no significant differences in the control group and the treatment group. The results of the analysis of different test between groups, no significant differences in the control group and the treatment group. Histopathological examination of the liver showed that there were inflammatory cells surrounding the blood vessels at dose 0.486 g / 200grBB/day and dose 1.458 g / 200grBB/hari, as well as the infiltration of inflammatory cells in the tissue around the vessels blood of dose 0.162 g / 200grBB/day.
Kata Kunci jamu pelangsing, uji toksisitas subkronik, ALT, histopatologi hati
Nama Pembimbing 1Hanif Nasiatul Baroroh, M. Sc, Apt.
Nama Pembimbing 2Vitis Vini Fera R.U, M. Sc., Apt.
Tahun2012
Jumlah Halaman11
Page generated in 0.0569 seconds.