View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)G1D009060
Nama MahasiswaADE SUTRIMO
Judul ArtikelPENGARUH GUIDED IMAGERY AND MUSIC (GIM) TERHADAP KECEMASAN PASIEN PRE OPERASI SECTIO CAESARIA (SC) DI RSUD BANYUMAS
AbstrakLatar belakang: Operasi SC dapat membuat pasien mengalami kecemasan. Guided imagery and music (GIM) merupakan tindakan mandiri keperawatan yang mengombinasikan relaksasi bimbingan imajinasi dan musik. Relaksasi ini memiliki efek dalam perbaikan fungsi sistem saraf yang akan berdampak pada penurunan respon stres yang dapat digunakan untuk mengintervensi kecemasan pre operasi SC. Tujuan: Penelitian bertujuan mengetahui pengaruh GIM terhadap kecemasan pasien pre operasi SC di RSUD Banyumas. Metode: Penelitian ini menggunakan desain pre experiment dengan pendekatan pre and post test withthout control group design. Pengambilan sampel menggunakan consecoutive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 21 responden. Instrumen penelitian yang digunakan berupa modifikasi kuesioner Taylor Manifest Anxiety Scale (T-MAS) yang dikombinasikan dengan Amsterdam Preoperative and Information Scale (APAIS). Analisis data yang digunakan adalah uji statistik non parametrik Wilcoxon. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan GIM terhadap kecemasan pre operasi SC di RSUD Banyumas. Uji statistik Wilcoxon menunjukkan p value<0,05 (p value=0,033) dan Z hitung -2,132. Kesimpulan: Ada pengaruh yang signifikan antara GIM terhadap kecemasan pre operasi SC di RSUD Banyumas. Saran: perlu dilakukan penelitian dengan desain quasi eksperimen. Kata kunci: guided imagery and music, kecemasan, pre operasi, sectio caesaria Referensi: 86 (1997-2012)
Abstrak (Inggris)Background: Preoperative patient of sectio (SC) can have an anxiety response. Guided imagery and music (GIM) is one of the nursing therapeutic which formed between a combination of guided imagery and music therapy. This relaxation has an effect to improve the function of the nervous system which will impact to the stress response that can intervence on preoperative anxiety patient. Purpose: This research aims to determine the effect GIM on preoperative anxiety of SC patient in RSUD Banyumas. Method: This research used a design approach pre experiment with pre and posttest design without control group. Sampling used consecutive sampling. Total sample in this research was 21 respondents. Research instruments used modified questionnaires Taylor Manifest Anxiety Scale (TMAS) combine with Amsterdam Preoperative and Information Scale (APAIS). Analysis of the data used statistical test of Wilcoxon. Result: Results showed that there were significant effects of GIM on preoperative anxiety of SC patient in RSUD Banyumas. Wilcoxon test showed p value<0,05 (p value=0,033) and calculate Z test<-3,533. Conclusion: There were significant effects of GIM on preoperative anxiety of SC patient in RSUD Banyumas. Suggestion: It is necessary to run research using quasi experiment. Key words: anxiety, guided imagery and music, preoperative, sectio caesaria Reference: 86 (1997-2012)
Kata Kunciguided imagery and music, kecemasan, pre operasi, sectio caesaria
Nama Pembimbing 1Ns. Keksi Girindra Swasti, M.Kep
Nama Pembimbing 2Tulus Setiono, S.Kep., Ns
Tahun2013
Jumlah Halaman67
Page generated in 0.0542 seconds.