View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)B1J009080
Nama MahasiswaANGGUN RINA RACHMAWATI
Judul ArtikelPREVALENSI DAN TINGKAT SERANGAN RAYAP TANAH TERHADAP POHON PELINDUNG DI SEPANJANG JALAN GERILYA KOTA PURWOKERTO
AbstrakPohon pelindung sangat dibutuhkan untuk penghijauan kota dengan persyaratan mempunyai batang yang besar dan tinggi sehingga memiliki daya tahan terhadap kekeringan atau cuaca ekstrim, mudah tumbuh pada tanah yang padat, tidak mempunyai akar yang besar di permukaan serta tahan terhadap serangan jamur dan rayap. Makanan rayap tanah berupa bahan yang mengandung selulosa. Rayap tanah berpotensi menyerang pohon pelindung. Serangan yang disebabkan oleh rayap tanah diduga dapat menyebabkan kerusakan pada pohon pelindung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis rayap tanah yang menyerang pohon pelindung, mengetahui jenis pohon pelindung serta mengetahui prevalensi dan tingkat serangan rayap tanah terhadap pohon pelindung di sepanjang Jalan Gerilya Kota Purwokerto. Metode penelitian yang digunakan adalah survey. Pengambilan sampel dengan teknik pengumpanan yaitu menggunakan kayu Albasia falcata berukuran 2 cm x 2 cm x 25 cm dengan 20 cm dari panjangnya yang ditancapkan di bawah tanah dan 5 cm di atas permukaan tanah untuk memudahkan ketika mengambil sampel. Pengambilan sampel dilakukan satu minggu setelah umpan ditanam. Pengamatan sebanyak empat kali dengan interval satu minggu untuk setiap pengamatan. Variabel yang diamati dalam penelitian ini adalah prevalensi dan tingkat serangan rayap tanah terhadap pohon pelindung di sepanjang Jalan Gerilya Kota Purwokerto, dengan variabel pendukung yang diamati meliputi jenis tanah, kelembaban tanah dan kebersihan lingkungan. Parameter yang diukur meliputi jenis rayap tanah, jenis pohon pelindung, persentase jenis pohon pelindung terserang, serta volume serangan terhadap pohon pelindung / m3, dengan parameter pendukung meliputi temperatur udara, intensitas cahaya, kelembaban tanah dan pH tanah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis rayap tanah yang ditemukan yaitu Microcerotermes spp., Macrotermes gilvus (Hagen) dan Odontotermes indrapurensis Holmgren. Jenis pohon pelindung yang terserang rayap tanah yaitu Angsana (Pterocarpus indicus Willd), Mahoni (Swetnia mahagoni L) dan Bunga kupu-kupu (Bauhinia purpurea L). Prevalensi pohon pelindung yang terserang oleh rayap tanah sebesar 1,54% dengan volume tingkat serangan sangat rendah kurang dari 2%. Kata kunci : Prevalensi, tingkat serangan, rayap tanah, pohon pelindung
Abstrak (Inggris)Protective tree is needed for greening cities, it requires are great and tall stalk, so it resistant to dryness or extreme weather, should easy to grow on solid ground and nothing large root on the surface, and has resistantce to fungi and termites attack. The feed of termites land are selulose. The termites are able to attack protective tree. Attacking by termites is estimated caused the damaging of protective tree. Research aims is to know the species of land termites that attacked protective trees, species of protective trees and then the prevalence and rate attacked by termites on protective tree in Gerilya Street, Purwokerto. The research used survey method by biting technique with Albasia falcata, its size is 2 cm x 2 cm x 25 cm with 20 cm from the length was planted under ground and 5 cm above the ground surface to easy when took a sample. Sample was observed a week after feed was planted about four times observations with one week for intervals to each observations. Main variable observed were the species of land termites,the species of protective trees, prevalence and attacking levels of land termites. While the supporting variable were soil type, soil moisture and healthy environment. Parameters observed were percentage of infected tree by termites to total tree observed, species of protective tree, and volume attacked on protective tree/m3, and the other parameters were air temperature, luminous intensity; soil moisture and ground pH. The results showed that the land termites specieses consist of Microcerotermes spp., Macrotermes gilvus (Hagen) and Odontotermes indrapurensis Holmgren. The specieses of protective tree which is attacked by termites, consist of angsana (Pterocarpus indicus Willd), mahoni (Swetnia mahagoni L) dan bunga kupu-kupu (Bauhinia purpurea L). With attacked prevalence was 1,54 %, wood volume level attacked was very low, less than 2 %. Keyword : Prevalence, rate attack, land termite, protective tree
Kata Kunci Prevalensi, tingkat serangan, rayap tanah, pohon pelindung
Nama Pembimbing 1Drs. Hery Pratiknyo, M.Si.
Nama Pembimbing 2Drs. Tata Brata Suparjana, M.Si.
Tahun2013
Jumlah Halaman11
Page generated in 0.0598 seconds.