View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)A1C008014
Nama MahasiswaYUNUS JUNIOR DAWOLO
Judul ArtikelPENGARUH ALIH FUNGSI LAHAN PERTANIAN TERHADAP TOTAL PRODUKSI PADI DI KABUPATEN BANYUMAS.
AbstrakRINGKASAN Lahan pertanian khususnya lahan sawah berhubungan dengan tingkat produksi. Alih fungsi lahan yang terus terjadi tentu saja turut mempengaruhi produksi padi di Kabupaten Banyumas. Jika luas lahan sawah terus berkurang karen adanya alihfungsi, maka sudah tentu produksi padi juga akan ikut berkurang. Kabupaten Banyumas merupakan kabupaten yang dalam 5 (lima) tahun terakhir terus mengalami alihfungsi lahan, khususnya lahan pertanian. Alihfungsi lahan ini mengakibatkan luas lahan pertanian di Kabupaten Banyumas terus mengalami penurunan. Lahan yang paling banyak teralihfungsikan adalah jenis lahan sawah, yang beralih fungsi menjadi lahan kering dan digunakan untuk mendirikan bangunan dan lain sebagainya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis trend perubahan luas lahan sawah dan total produksi padi tahun 2016 sampai tahun 2020 di Kabupaten Banyumas, serta menganalisis pengaruh alihfungsi lahan sawah terhadap produksi padi di Kabupaten Banyumas. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode studi kasus dengan melihat data pemanfaatan lahan di Kabupaten Banyumas. Metode analisis data dengan menggunakan analisis trend linier untuk meramalkan luas lahan sawah dan total produksi padi di Kabupaten Banyumas tahun 2016 sampai dengan tahun 2020 dan menggunakan analisis regresi untuk menganalisis pengaruh alihfungsi lahan sawah terhadap total produksi padi di Kabupaten Banyumas. Hipotesis pada penelitian ini adalah alihfungsi lahan sawah berpengaruh terhadap produksi padi di Kabupaten Banyumas. Hasil penelitian diketahui bahwa trend luas lahan sawah dalam kurung waktu 2016 sampai 2020 akan mengalami alih fungsi seluas 152,6 haatau 0,47 %. Trend produksi padi dalam kurun waktu 2016 sampai 2020 akan mengalami penurunan sebesar 76,361 ton atau 24,97 %. Alih fungsi lahan berpengaruh nyata terhadap total produksi padi di Kabupaten Banyumas. Kata kunci : alihfungsi, lahan, padi.
Abstrak (Inggris)SUMMARY Agricultural land, especially paddy fields related to rice production. land conversion course also influence the production of rice in the district of Banyumas. when the rice field area continues to decrease the course of rice production is also reduced.Banyumas regency is one of the districts within five years of experience land conversion, especially agricultural land. The results in land conversion of agricultural land in the district of Banyumas continue to decline. Most land is a type of wetland that turned into dry land and is used to construct buildings and so forth. As for the purpose of this study is to predict the vast wetland and paddy production in 2020 in the district of Banyumas, as well as analyze the impact of wetland conversion on rice production in the district of Banyumas. The purpose of this study was to analyze the trend of changes in wetland area and total production in 2016 to 2020 in Banyumas, as well as analyze the impact of wetland alihfungsi on rice production in Banyumas. The method used in this study is the case study method to view the data of land use in Banyumas. Data analysis using linear trend analysis to predict rice field area and total production of paddy in Banyumas 2016 and 2020, and used regression analysis to analyze the effect of conversion of wet land to the total rice production in Banyumas, The hypothesis in this study is over wetland function effect on rice production in Banyumas. The survey results revealed that the broad trend of wetland in the timeframe 2016 to 2020 will experience over the function area of 152.6 ha, or 0.47%. Trend rice production in the period 2016 to 2020 will be decreased by 76.361 tonnes or 24.97 %. Land use significantly affected the total rice production in Banyumas. Key word : conversion, wetland, rice.
Kata Kuncialihfungsi, lahan, padi.
Nama Pembimbing 1Dr. Ir. Teguh Djuharyanto, M.P
Nama Pembimbing 2Ir. Hj. SUNDARI, M.P
Tahun2016
Jumlah Halaman14
Page generated in 0.0609 seconds.