View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)H1C013007
Nama MahasiswaBAGUS SETIAJI
Judul ArtikelALAT PENDETEKSI OBJEK BERDASARKAN KETINGGIAN DAN ARAH GERAK MENGGUNAKAN SENSOR INFRA MERAH DAN PASSIVE INFRA RED (PIR) DENGAN LOGIKA FUZZY BERBASIS ARDUINO
AbstrakDengan tingginya angka pencurian yang terjadi saat ini, sistem keamanan rumah menjadi kebutuhan yang mutlak diterapkan. Untuk itu dibutuhkan sistem keamanan yang berperan sebagai deteksi objek untuk memberikan informasi langsung dan akurat kepada pemilik rumah. Dalam penelitian ini, penulis merancang sebuah alat pendeteksi objek menggunakan perpaduan sensor infra merah dan Passive Infra Red (PIR) berbasis arduino untuk mengidentifikasi objek yang berada pada lorong rumah berdasarkan ketinggian dan arah geraknya. Sebagai pengelompokan ketinggian objek digunakan empat buah sensor infra merah dan dua buah sensor PIR yang dipasang vertikal, sedangkan dalam pengelompokan arah geraknya digunakan empat buah sensor PIR yang dipasang persegi. Kedua pengelompokan ini diproses dan dikendalikan berdasarkan aturan logika fuzzy. Pengendali logika fuzzy ini mengeluarkan informasi klasifikasi objek berdasarkan parameter-parameter yang dihasilkan. Ketika alat mendeteksi adanya objek yang melewati lorong, sistem memberikan informasi pengidentifikasian objek berupa objek kecil, objek sedang, objek tinggi (manusia), atau objek terbang ke Thingspeak. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, alat pendeteksi ini dapat mengidentifikasi objek dengan akurat ketika kecepatan objek tidak terlalu cepat. Ketika objek dilewatkan dengan kecepatan pelan, persentase akurasi alat mencapai 100%. Ketika objek dilewatkan dengan kecepatan sedang, persentase akurasi alat mencapai 93,75%. Sedangkan, ketika objek dilewatkan dengan kecepatan cepat, persentase akurasinya hanya 2,5%.
Abstrak (Inggris)By the numerous rates of robbing occurred nowadays, the home security system was absolute requirement being applied. For that reason, it required a security system which acted as an object detection in sending an accurate information directly to owner. In this study, the writer staked out the object detection tool using infra red sensor and Passive Infra Red (PIR) integrated-based arduino for identifying an object located at alley based on the height, it used four infra red sensors and two PIR sensors mounted vertically whilst in grouping the direction of motion using four PIR sensors which was square mounted. For such two classifications processed and controlled by the rules of fuzzy logic. This fuzzy logic controller was providing an information object classification based on parameters generated. While this tool identified an object passed through the alley, the system gave identifications of such small, moderate, high object (human) as well as flying object to Thingspeak. According to the done study, this detection tool was able to identify the moderate velocity objects accurately. Whilst the object were passed slowly, the accuracy of the tool percentage attained 100%. While the object were passed in average velocity, the accuracy of this tool decreased to 93,75%. While the object with the high speed passed it, the accuracy of the tool got off into 2,5% only.
Kata KunciDeteksi Objek, Logika Fuzzy, Sensor Infra Merah, Passive Infra Red (PIR)
Nama Pembimbing 1Agung Mubyarto, S.T., M.T.
Nama Pembimbing 2Imron Rosyadi, S.T., M.Sc.
Tahun2017
Jumlah Halaman16
Page generated in 0.0616 seconds.