View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)H1A013032
Nama MahasiswaRISKY FITRIANI LESTARI MAHRUS
Judul ArtikelFOTODEGRADASI ALKYL BENZENE SULFONATE (ABS) DAN LINIER ALKYL BENZENE SULFONATE (LAS) PADA LIMBAH LAUNDRY MENGGUNAKAN FOTOKATALIS TiO2 DOPAN Cu DENGAN BANTUAN LAMPU TUNGSTEN
AbstrakPerkembangan industri laundry di Indonesia semakin meningkat. Hal ini memberikan dampak negatif terhadap lingkungan akibat limbah yang dihasilkan. Limbah laundry yang dihasilkan berupa cairan deterjen yang mengandung surfaktan. Linear Alkyl Benzene Sulfonate (LAS) dan Alkyl Benzene Sulfonate (ABS) adalah surfaktan anionik yang merupakan senyawa aktif deterjen. Penggunaan ABS dan LAS dalam jumlah berlebih pada deterjen dapat menyebabkan kerusakan ekosistem perairan. Oleh karena itu perlu adanya upaya untuk meminimalisasi kadar ABS dan LAS pada lingkungan perairan. Salah satu metode yang dapat digunakan yaitu dengan fotodegradasi menggunakan fotokatalis. TiO2 merupakan material semikonduktor yang sering digunakan sebagai fotokatalis. Dalam penelitian ini TiO2 yang digunakan dimodifikasi dengan logam Cu. Proses fotodegradasi ABS dan LAS akan dilakukan dibawah sinar lampu tungsten sebagai sumber foton. Analisis kadar ABS dan LAS dilakukan dengan metode Spektrofotometri UV/Vis secara Methylene Blue Active Substance (MBAS). Parameter pada penelitian ini meliputi variasi perbandingan rasio mol, waktu kontak dan pH. Hasil penelitian menunjukan bahwa perbandingan rasio mol optimum untuk ABS dan LAS adalah TiO2-Cu (98:2). Sedangkan persen penurunan terbesar ABS dan LAS selama waktu optimum adalah 6 jam pada pH 2 sebesar 84,17% dan 91,03 %.
Abstrak (Inggris)The development of laundry industry growing rapidly in Indonesia.. This is causes negative impact towards the environment. Laundry waste produced the liquid form detergent containing surfactant. Linear Alkyl Benzene Sulfonate (LAS) and Alkyl Benzene Sulfonate (ABS) are anionic surfactants which are an active compounds in detergent. ABS and LAS in large amount causes damage to aquatic ecosystems. Therefore it is necessary method to reduce the levels of ABS and LAS in the aquatic environment. One of method that can be used is photodegradation using photocatalyst. TiO2 is semiconductor material that used as photocatalyst. In this study TiO2 will be modified with copper metal (Cu). The photodegradation process of ABS and LAS using TiO2-Cu will be performed under tungsten lamp as photon source. Analysis of ABS and LAS levels was performed by Methylene Blue Active Substance (MBAS) using Spectrophotometry. Parameters in this experiment are comparing variations of mole ratio, determining the optimum time, and the effect of variations pH. Result showed that the comparison of mole ratio TiO2-Cu for ABS and LAS is 98:2. Percentage of the degradation ABS and LAS for optimum time contact of 6 hours at pH 2 are 84.17% and 91.03%
Kata Kunci Fotokatalis TiO2-Cu; Limbah Laundry; ABS; LAS; MBAS
Nama Pembimbing 1Tien Setyaningtyas, S.Si, M.Si
Nama Pembimbing 2Kapti Riyani, S.Si, M.Si
Tahun2017
Jumlah Halaman20
Page generated in 0.0796 seconds.