View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)F1C014036
Nama MahasiswaISNAINI WAHDANIA
Judul ArtikelSTUDI RESEPSI MASYARAKAT PURWOKERTO TERHADAP PROGRAM SIARAN KEARIFAN LOKAL BANYUMAS TELEVISI
AbstrakPenelitian ini mendeskripsikan tentang pemaknaan dan penerimaan dari masyarakat Purwokerto sebagai khalayak terhadap program siaran tentang kearifan lokal di televisi lokal Banyumas Televisi. Televisi lokal merupakan salah satu media massa yang ada pada suatu daerah yang fungsinya untuk mengkomunikasikan kearifan lokal seputar daerah dimana televisi tersebut berada. Tujuan dari penelitian ini yaitu menganalisis seberapa kuat sisi kearifan lokal yang diangkat dalam program siaran di Banyumas Televisi serta mengetahui penerimaan masyarakat Purwokerto terhadap program siaran di Banyumas Televisi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata, tulisan dan dokumentasi dari subjek yang telah diteliti. Melalui focus group discussion (FGD) dalam wawancara yang telah dilakukan dalam penelitian, dapat memaparkan hasil pemaknaan yang diberikan oleh khalayak terhadap program siaran tentang kearifan lokal di Banyumas televisi yang kemudian dari pemaknaan tersebut dikaitkan dengan tiga posisi dalam dalam analisis resepsi yaitu dominant reding, negotiated reading dan oppositional reading. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan maupun pemaknaan yang diberikan oleh khalayak terhadap program siaran tentang kearifan lokal di Banyumas Televisi, namun 12 informan yang masuk pada tiga kelompok ini menempatkan diri mereka pada posisi negotiated reading. Mereka menerima program siaran yang disajikan oleh Banyumas Televisi namun dalam batas tertentu dan menginterpretasikan isi pesan tersebut sesuai dengan minat pribadinya masing-masing.
Abstrak (Inggris)This study describes the deep meaning and acceptance of the people in Purwokerto as an audience of broadcasted programs about local wisdom on local television in Banyumas Television. Local television is one of the mass media in an area whose function is to communicate local culture around the area where the television is located. The purpose of this study is to analyze how strong the local wisdom is raised in the broadcast program in Banyumas Television and to know the acceptance of the Purwokerto community on broadcast programs in Banyumas Television. This study uses qualitative research methods that produce descriptive data in the form of words, writing and documentation of the subjects that have been studied. Through focus group discussion (FGD) in interviews that have been conducted in research, this study can explain the results of the meaning given by the public to the broadcasted program about local culture in Banyumas Television which the deep meaning associated with the three positions in the reception analysis that is dominant reading, negotiated reading and oppositional reading. The results of this study indicate that there are differences and meanings given by the public to broadcasted programs about local wisdom in Banyumas Televisi, but 12 informants who entered the three groups put themselves in negotiated reading positions. They receive broadcast programs presented by Banyumas TV but within certain limits then interpret the contents of the message according to their personal point of view. Keywords : Reception Analysis, Local Wisdom, Local Television, Broadcast Program
Kata KunciKata Kunci : Analisis Resepsi, Kearifan Lokal, Televisi Lokal, Program Siaran
Nama Pembimbing 1Dra. Hj. Sri Pangestuti, M.Si
Nama Pembimbing 2P. Imam Prawoto Jati, M.I.Kom
Tahun2018
Jumlah Halaman12
Page generated in 0.0693 seconds.