View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)A1H014045
Nama MahasiswaANNISA USWAH HASANAH
Judul ArtikelKAJIAN INFILTRASI TANAH DAN SIFAT FISIKA TANAH PADA BEBERAPA TATA GUNA LAHAN MENGGUNAKAN DOUBLE RING INFILTROMETER DENGAN RESERVOIR DAN MINI DISK INFILTROMETER
AbstrakInfiltrasi merupakan proses masuknya air ke dalam tanah melalui permukaan tanah. Pengukuran laju infiltrasi umumnya menggunakan double ring infiltrometer yang dilakukan dengan menuangkan air secara manual ke dalam ring. Hal tersebut menyebabkan air menjadi keruh dan penyumbatan pori tanah. Penyumbatan pori tanah mengakibatkan penurunan laju infiltrasi. Infiltrasi pada suatu tata guna lahan dipengaruhi oleh sifat fisika tanah. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui hasil pengukuran laju infiltrasi menggunakan alat double ring infiltrometer dengan reservoir dan alat mini disk infiltrometer, (2) Mengkaji pengaruh sifat fisika tanah pada berbagai land use yang digunakan kaitannya dengan proses infiltrasi. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari sampai dengan Juni 2018 di lahan dioalah, lahan rumput, lahan belum diolah, Laboratorium Pengelolaan dan Pengendalian Bio-Lingkungan serta Laboratorium Tanah Universitas Jenderal Soedirman, Purwokero. Pengukuran laju infiltrasi dilakukan menggunakan double ring infiltrometer dengan reservoir dan mini disk infiltrometer. Hasil penelitian menggunakan double ring infiltrometer dengan reservoir lahan rumput memiliki laju infiltrasi minimum sangat lambat sebesar 0,9 cm/jam dibandingkan lahan diolah (3,3 cm/jam) dan lahan belum diolah (1,7 cm/jam). Rataan laju infiltrasi pada waktu 6-21 menit dengan reservoir tertinggi hingga terendah ditujukkan pada lahan belum diolah (14,87 cm/jam), lahan diolah (14,24 cm/jam) dan lahan rumput (3,47 cm/jam). Sedangkan menggunakan MDI tertinggi hingga terendah ditujukkan pada lahan belum diolah (14,66 cm/jam), lahan diolah (14,52 cm/jam) dan lahan rumput (5,42 cm/jam). Sifat fisik tanah yang berpengaruh terhadap proses infiltrasi yaitu bulk density, porositas, permeabilitas dan tekstur tanah.
Abstrak (Inggris)Infiltration is a process of absorbing trhough soil surface. The measuremet of the infiltration rate generally using double ring infiltrometer that can be done with pouring the water into the ring manually. It causes makes the turbid water and obstruction of the pore of soil. Obstruction of the pore of soil causes infiltration rate reduction. An infiltration at some methodes of making use of land is affected by the characteristic of soil. This reaserch is aimed at (1) Knowing the result of measurement of the infiltration rate using double ring infiltrometer with reservoir and mini disk infiltrometer (2) Study the affection of physic land characteristic at some land use that relates to infiltration process. This reaserch is done at January up to June 2018 in processed land, grassland, unprocessed land, management and restraint bio-invironment laboratory and olso land laboratory at Jenderal Soedirman University, Purwokerto. The measurement of the rate infiltration using double ring infiltratrometer with reservoir and mini disk infiltrometer. The result of the research using double ring infiltrometer with reservoir shows that grassland has minimum rate infiltration that is very slow 0,9 cm per hour than processed land (3,3 cm per hour) and an unprocessed land (1,7 cm per hour). The maximum and minimum of the everage rate of infiltration at 6-21 seconds with reservoir are shown at un processed land (14,87 cm/hour), processed land (14,24 cm/hour) and grassland (3,47 cm/hour). While using MDI the maximum and minimum is shown by an unprocessed land (14,66 cm/hour), processed land (14,52 cm/hour) and grassland (5,42 cm/hour). The physics characteristic of the soil that affects toward infiltration process is bulk density, porosity, permeability and the texture of the soil.
Kata KunciInfiltrasi, penggunaan lahan, Double Ring Infiltrometer dengan Reservoir, MDI, Sifat Fisika Tanah
Nama Pembimbing 1Dr. Ardiansyah, S.TP.,M.Si.
Nama Pembimbing 2Krissandi Wijaya, S.TP.,M.Agr.,Ph.D.
Tahun2018
Jumlah Halaman11
Page generated in 0.0521 seconds.