View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)I1F017028
Nama MahasiswaGUS DERIYATNO
Judul ArtikelHUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN PENGETAHUAN DENGAN SIKAP IBU TERHADAP SKRINING HIPOTIROID KONGENITAL (SHK) DI BKMIA KARTINI
AbstrakLatar Belakang : Keterlambatan penanganan hipotiroid kongenital mengakibatkan bayi mengalami keterbelakangan pertumbuhan dan perkembangan permanen. SHK dilakukan untuk mencegah hal tersebut terjadi, namun pelaksanaannya sangat sedikit. Perlu penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanan SHK. Tujuan : Mengetahui hubungan tingkat pendidikan dan pengetahuan dengan sikap ibu terhadap skrining hipotiroid kongenital. Metodologi : Penelitian ini menggunakan metode desain cross sectional. Pengambilan sampel dengan purposif sampling dengan jumlah responden 46 orang. Analisa datanya menggunakan uji korelatif Somers’d. Hasil : Berdasarkan karakteristik, responden terbanyak mempunyai tingkat pendidikan SD/SMP 45,6% , pengetahuan sedang 45,6% dan mempunyai sikap cukup baik 69,6% . Hasil uji korelatif antara tingkat pendidikan dengan sikap ibu terhadap SHK diperoleh r=0,287 dan p=0,057, dan pada hubungan antara pengetahuan dengan sikap ibu terhadap SHK menghasilkan r=0,400 dan p=0,005. Kesimpulan : Semakin tinggi pengetahuan, semakin baik sikap ibu terhadap SHK dan semakin tinggi tingkat pendidikan tidak memengaruhi sikap ibu terhadap SHK.
Abstrak (Inggris)Background: Delay in handling congenital hypothyroidism results in infants experiencing retardation in permanent growth and development. SHK is done to prevent this from happening, but the implementation is very little. Need research to find out the factors that influence the implementation of SHK. Objective: To determine the relationship between education level and knowledge with maternal attitudes towards congenital hypothyroid screening. Methodology: This study used a cross sectional design method. Sampling using purposive sampling with 46 respondents. Analyze the data using Somers’d's correlative test. Results: Based on the characteristics, the majority of respondents had an elementary / junior high school level of 45.6%, medium knowledge was 45.6% and had a fairly good attitude 69.6%. The correlative test results between the level of education and maternal attitudes toward SHK were obtained r = 0.287 and p = 0.057, and the relationship between knowledge and maternal attitudes toward SHK resulted in r = 0.400 and p = 0.005. Conclusion: The higher the knowledge, the better the mother's attitude towards SHK and the higher the level of education does not affect the mother's attitude towards SHK.
Kata KunciPengetahuan, Sikap, Skrining hipotiroid kongenital
Nama Pembimbing 1Made Sumarwati, S.Kp., MN
Nama Pembimbing 2Galih Noor Alivian, S.Kep., Ners., M.Kep
Tahun2019
Jumlah Halaman10
Page generated in 0.0502 seconds.