View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)F1K014017
Nama MahasiswaSITI SOLICHA
Judul ArtikelNILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA NOVEL BULAN TERBELAH DI LANGIT AMERIKA KARYA HANUM SALSABIELA RAIS DAN RANGGA ALMAHENDRA
AbstrakPenelitian ini berjudul“ Nilai-Nilai Pendidikan Karakter pada Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika Karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra”. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) Unsur Intrinsik dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika (2) Nilai Pendidikan Karakter dalam Novel Bulan Terbelah di Langit Amerika. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis. Subjek penelitian ini adalah karya sastra berbentuk novel dengan judul“ Bulan Terbelah di Langit Amerika” karya Hanum Salsabiela Rais dan Rangga Almahendra. Penelitian ini difokuskan pada unsur intrinsik dengan pendekatan struktural dan nilai pendidikan karakter dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik simak dan teknik catat. Teknik analisis data dilakukan dengan menggunakan metode pembacaan heuristik dan metode pembacaan hermeneutika. Hasil penelitian ini, diketahui (1) unsur intrinsik dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika ada 6 macam yaitu tema, alur, penokohan, latar, sudut pandang dan amanat. (2) Nilai pendidikan karakter dalam novel Bulan Terbelah di Langit Amerika 12 macam antara lain religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, demokratis, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, bersahabat/komunikasif, cinta damai dan peduli sosial. Karakter religius lebih dominan pada novel Bulan Terbelah di Langit Amerika yang dapat memperbaiki atau membangun siswa kepada karakter yang lebih baik karena di dalamnya banyak pesan agama dan pesan sosial yang bisa di tanamkan kapada siswa seperti menghargai agama lain dan menjauhi larangan-larangan agama. Melalui nilai karakter yang dicerminkan pada tokoh novel yang di jadikan media dalam menanamkan nilai pendidikan karakter pada pembelajaran sastra pada tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) kelas XII semester genap dalam pembelajaran Bahasa Indonesia dengan aspek membaca. Kata Kunci : Strukturalisme (Unsur Intrinsik), Pendidikan Karakter, Bulan Terbelah di Langit Amerika.
Abstrak (Inggris)This study entitled "Values of Characterized-Education in Bulan Terbelah di Langit Amerika by Hanum Salsabiela Rais and Rangga Almahendra. This study aimed to describe (1) Intrinsic Elements of Bulan Terbelah di Langit Amerika novel, (2) Values of Character Education of Bulan Terbelah di Langit Amerika novel. This study used descriptive analysis methode. The subject of this research is a literary work in novel form, entitled "Bulan Terbelah di Langit Amerika" by Hanum Salsabiela Rais and Rangga Almahendra. This Study is focused on Intrinsic Elements with structuralism approaches and characterized-education values in the novel. The methode of data collection used note-taking techniques and data analysis used heuristic reading and hermeneutic reading methods. The results of this study, it is known (1) intrinsic element in the novel has 5 types, they were theme, plot, characterization, background, and point of view. (2) The Values of Characterized-Education in the novel has 12 types, they were religious, honest, tolerance, discipline, hardwork, creative, democratic, curiosity, nasionalism, achievement, friendship/communication. and peace-loving. Religioun characters are more dominant in the split moon novels in the American sky that can improve or build students to a better character because in it many religious messages and social messages can be instilled in students such as respecting other religions and avoiding religious restrictons. Through the character values reflected in the novels characters who were made the media in instillling the value of character education in litererty learning at the XII high school level even semester in learing Indonesian with aspects of reading. Key Words : Structuralism (Intrinsic Elements), Characterized-Education, Bulan Terbelah di Langit Amerika.
Kata KunciKata Kunci : Strukturalisme (Unsur Intrinsik), Pendidikan Karakter, Bulan Terbelah di Langit Amerika.
Nama Pembimbing 1Lalita Melasarianti, S. Pd. , M.Pd
Nama Pembimbing 2Nia Ulfa Martha, S. Pd. , M.Pd
Tahun2019
Jumlah Halaman15
Page generated in 0.0539 seconds.