View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)E1A015105
Nama MahasiswaSTEFANI PETRYCIA BERLIANA
Judul ArtikelTANGGUNG GUGAT ORANGTUA ATAS PERBUATAN MELAWAN HUKUM YANG DILAKUKAN OLEH ANAK YANG BELUM DEWASA (Tinjauan Yuridis Terhadap Putusan Nomor 04/Pdt.G/2017/PN.Kph)
AbstrakPerbuatan melawan hukum merupakan suatu perbuatan yang menimbulkan adanya kerugian yang dirasakan oleh korbannya. Setiap orang yang melakukan suatu perbuatan melawan hukum oleh karena salahnya mewajibkan seorang tersebut harus membayar kerugian yang timbul akibat dari perbuatannya. Namun bukan hanya perbuatannya saja, melainkan perbuatan orang lain juga dapat dimintakan tanggung jawabnya. Kasus ini terjadi saat seorang anak menjadi korban pencabulan oleh kaka kelasnya di sekolah yang juga tempat dia belajar (pondok pesantren). Oleh hakim orangtua dan pemilik yayasan pondok pesantren tersebut dihukum karena melakukan perbuatan melawan hukum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui syarat-syarat dan juga untuk mengetahui dasar pertimbangan hukum hakim dengan menggunakan metode Yuridis Normatif, diperoleh hasil penelitian pertama bahwa putusan tersebut sudah memenuhi 4 (empat) syarat terjadinya perbuatan melawan hukum secara komulatif. Syarat tersebut yaitu terjadinya perbuatan melawan hukum berupa dilanggarnya hak orang lain yaitu pencabulan (Pasal 76E Undang-Undang Nomor 35 Tentang Perlindungan Anak), kelalaian dari orang tua (1367 ayat 2 KUH Perdata) dan guru (1367 ayat 4 KUH Perdata) sehingga mereka harus bertanggung jawab. Atas perbuatan tersebut menimbulkan kerugiaan materiil berupa dibayarnya biaya pengobatan dan kerugian immateriil berupa rasa malu yang dialami oleh korban dan keluarga korban. Berdasarkan teori condition sine qua non biaya yang dikeluarkan untuk pembayaran pengobatan merupakan sebab langsung dari adanya perbuatan melawan hukum yang dirasakan oleh korban. Hasil penelitian kedua bahwa dalam menentukan ganti rugi, hakim memutus berdasarkan 2 (dua) kerugian yakni kerugian materil sejumlah Rp.25.000.000; dari yang dituntut sebesar Rp.258.140.000; dan kerugian immateriil sejumlah Rp.200.000.000; dari yang di tuntut sebesar Rp.1.500.000.000;. Dalam menentukan besarnya ganti rugi tersebut, hakim mendasarkan pada faktor kelayakan dan alat bukti tertulis yang bisa diajukan oleh penggugat
Abstrak (Inggris)ABSTRACT PARENTAL LIABILITY FOR UNLAWFUL ACTS COMMITTED BY AN IMMATURE CHILD (Juridical Review of Verdict Number 04/Pdt.G/2017/PN.Kph) Unlawful acts or Acts against the law are acts that cause losses perceived by the victim. Everyone who commits an act against the law because of his/her fault obliged to pay a loss that arising from his/her actions. Not only for his/her actions, but the deeds of others can also be asked for his/her liability. There is a case that occurs when a boy becomes a victim of fornication by his senior at his boarding school. The owner of the boarding school and the offender’s parents were convicted of committing unlawful acts by the magistrate. This research aims to determine the conditions and also to determine the basis of the judge’s legal considerations using the normative legal research method. Obtained by the results of the first research that the verdict is based on the fulfillment of 4 (four) conditions for the unlawful acts. The conditions are, first, the occurrence of acts against the law in the form of violating the rights of others, in this case is fornication (Article 76E Act Number 35 year 2014 about Child Protection), second, the negligence from parents (Article 1367 verse 2 of Civil Code) and the negligence of teachers (Article 1367 verse 4 of Civil Code) so they should be responsible. The offender’s act caused a material loss in the form of treatment costs and immaterial losses in the form of shyness experienced by the victim and his families. Based on the theory of conditio sine qua non, the costs incurred for the payment of victim’s treatment is a direct cause of the unlawful acts that perceived by the victim. The results of the second research that in determining compensation, the judges decided based on 2 (two) losses, first, material losses a total of Rp. 25.000.000,00 (twenty five million rupiahs) from the demanded of Rp. 258.140.000,00 (two hundred fifty eight million and one hundred forty thousand rupiahs) and second, immaterial losses a total of Rp. 200.000.000,00 (two hundred million rupiahs) from the demanded of Rp. 1.500.000.000,00 (one and a half billion rupiahs). In determining the amount of the compensation, the judges decided based on the feasibility factor and evidences that submitted by the plaintiff.
Kata KunciUnlawful acts, Parents, Losses
Nama Pembimbing 1Prof. Hj. Tri Lisiani Prihatinah, S.H., M.A., Ph.D.
Nama Pembimbing 2Bambang Heryanto, S.H., M.H.
Tahun2019
Jumlah Halaman16
Page generated in 0.0586 seconds.