View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)I1A016096
Nama MahasiswaMUTIARA FARHAH SAKINAH
Judul ArtikelFaktor yang Berhubungan dengan Kejadian Hipertensi pada Masyarakat Wilayah Perdesaan dan Perkotaan di Kabupaten Banyumas (Analisis Data Riskesdas Tahun 2018)
AbstrakLatar Belakang : Prevalensi Hipertensi di Indonesia pada Tahun 2018 tercatat lebih tinggi pada wilayah perkotaan (34,43%) dibandingkan perdesaan (33,72%). Masyarakat yang hidup di wilayah perdesaan memiliki aktivitas fisik yang lebih tinggi serta konsumsi makanan yang sehat, sedangkan masyarakat perkotaan cenderung memiliki gaya hidup sedentari dengan aktivitas ringan serta memiliki pola makan yang tidak sehat yang berujung pada tingginya angka obesitas di perkotaan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan kejadian hipertensi pada masyarakat wilayah perdesaan dan perkotaan di Kabupaten Banyumas (analisis data Riskesdas Tahun 2018). Metode : Desain penelitian yang digunakan adalah analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilaksanakan di wilayah Kabupaten Banyumas, dengan memanfaatkan data Riskesdas 2018 untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan kejadian hipertensi. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh anggota rumah tangga berusia ≥18 tahun di Indonesia yang terpilih sebagai sampel dari Riskesdas 2018, dan sampel dari penelitian ini adalah 2083 anggota rumah tangga berusia ≥18 tahun, yang terdiri dari 821 responden dari wilayah perdesaan, dan 1262 responden dari wilayah perkotaan. Analisis data yang dilakukan meliputi analisis univariat dan bivariat, dan uji yang digunakan dalam analisis bivariate adalah uji chi-square. Hasil Penelitian : Prevalensi hipertensi tidak jauh berbeda antara wilayah perdesaan (40,4%) dan perkotaan (40,3%). Faktor yang berhubungan dengan kejadian hipertensi di wilayah perdesaan adalah umur, jenis kelamin, pendidikan, dan obesitas, sedangkan faktor yang berhubungan dengan kejadian hipertensi di wilayah perkotaan adalah umur, jenis kelamin, pendidikan, pekerjaan, obesitas, serta kebiasaan merokok. Kesimpulan : Faktor yang berhubungan dengan kejadian hipertensi tidak jauh berbeda antara wilayah perdesaan dan perkotaan. Perlu dilakukan upaya pengendalian terhadap faktor risiko dari hipertensi guna menurunkan prevalensi hipertensi di wilayah perdesaan dan perkotaan.
Abstrak (Inggris)Background: The prevalence of hypertension in Indonesia on 2018 is higher in urban areas (34.43%) than rural areas (33.72%). People who live in rural areas have higher physical activity and consumption of healthy foods, while urban people tend to have a sedentary lifestyle with light activity and have unhealthy eating patterns which lead to high rates of obesity in urban areas. Therefore, this study aims to determine the factors associated with hypertension in rural and urban communities in Banyumas Regency (data analysis of Riskesdas 2018). Methods: a cross-sectional study in Banyumas, Indonesia. Data from a large-scale national health survey called Riskesdas were used to analyze factors associated. The population of this study were all peoples aged ≥18 years who selected as sample of Riskesdas 2018, and the number of samples from this study was 2083 peoples aged ≥18 years, consisted of 821 respondents from rural areas, and 1262 respondents from urban areas. Data analysis methods used univariate and bivariate analysis, bivariate analysis using Chi Square test. Results: The prevalence of hypertension in rural area (40,4%) are not much different with urban area (40,3%). Factors related to hypertension in rural areas were age, sex, education and obesity, while factors related to hypertension in urban areas were age, sex, education, occupation, obesity, and smoking habits. Conclusion: The factors that related to hypertension are not much different between rural and urban areas. Risk factors of hypertension need to be managed in order to decrease the prevalence of hypertension in rural and urban areas.
Kata KunciHipertensi
Nama Pembimbing 1Sri Nurlaela, SKM, M.Epid
Nama Pembimbing 2Dr. Dwi Sarwani Sri Rejeki, SKM, M.Kes (Epid)
Tahun2020
Jumlah Halaman20
Page generated in 0.0557 seconds.