View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)I1A017103
Nama MahasiswaANGGITA DYAH SETIYOWATI
Judul ArtikelFaktor-Faktor yang Berpengaruh Terhadap Kejadian Carpal Tunnel Syndrome (CTS) pada Pekerja Pembuat Batu Bata di Kecamatan Sokaraja Kabupaten Banyumas
AbstrakLatar Belakang: Carpal Tunnel Syndrome adalah timbulnya rasa nyeri, kesemutan dan mati rasa pada daerah pergelangan tangan. Faktor yang mempengaruhi timbulnya CTS meliputi jenis kelamin, umur, lama kerja, masa kerja, gerak berulang dan sikap kerja. Pembuat batu bata berisiko mengalami CTS karena banyak melakukan gerak berulang dan sikap kerja yang kurang baik dalam waktu lama. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor apa saja yang berpengaruh terhadap kejadian CTS pada pembuat batu bata di Kecamatan Sokaraja kabupaten Banyumas. Metode: Penelitian ini menggunakan metode observasi analitik dengan metode pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini adalah pembuat batu bata di Kecamatan Sokaraja Kabupaten Banyumas, jumlah sampel yang memenuhi kriteria sebnayak 76 pekerja dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan wawancara dengan kuesioner. Data dianalisis dengan uji regresi logistik dengan derajat kepercayaan 95%. Hasil Penelitian: Variabel yang berpengaruh adalah sikap kerja (0,000). Variabel yang tidak berpengaruh adalah Umur (0,111), gerak beruang (0,205), jenis kelamin (0,847), lama kerja (0,550), masa kerja (0,692).
Abstrak (Inggris)Background: Carpal Tunnel Syndrome is the onset of pain, tingling and numbness in the wrist area. Factors that influence the incidence of CTS include gender, age, length of work, years of service, repetitive motion and work attitude. Brick makers are at risk of experiencing CTS due to a lot of repetitive motion and poor working attitude for a long time. The purpose of this study was to determine what factors influence the incidence of CTS in brick makers in Sokaraja District, Banyumas Regency. Methods: This research uses analytic observation method with cross sectional approach. The population of this study were brick makers in Sokaraja District, Banyumas Regency, the number of samples that met the criteria were 76 workers with purposive sampling. Collecting data using interviews with questionnaires. Data were analyzed by logistic regression test with 95% confidence degree. Research Results: The influential variable is work attitude (0.000). Variables that have no effect are age (0.111), bear movement (0.205), gender (0.847), length of service (0.550), years of service (0.692).
Kata KunciKata Kunci: Carpal Tunnel Syndrome, Pembuat Batu Bata, Sikap Kerja
Nama Pembimbing 1Nur Ulfah, SKM, M.Sc
Nama Pembimbing 2Siti Harwanti S.Kp, M.Kes
Tahun2021
Jumlah Halaman10
Page generated in 0.06 seconds.