View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)G1F008026
Nama MahasiswaHANANTO DWIANDONO
Judul ArtikelAKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL KULIT BUAH MANGGIS (Garcinia mangostana) DAN KOMBINASINYA DENGAN DOKSISIKLIN TERHADAP Vibrio cholerae
AbstrakKulit buah manggis mengandung senyawa flavonoid, saponin, tannin, dan xantone yang memiliki aktivitas sebagai antibakteri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas antibakteri dari ekstrak etanol kulit buah manggis terhadap bakteri Vibrio cholerae dan mengetahui aktivitas antibakteri kombinasi ekstrak etanol kulit buah manggis dengan doksisiklin. Uji antibakteri dilakukan dengan metode difusi kertas cakram. Uji aktivitas kombinasi ekstrak dengan doksisiklin dilakukan dengan membandingkan aktivitas antibakteri doksisiklin dan aktivitas ekstrak yang ditambahkan doksisiklin. Diameter zona hambat dianalisis probit untuk mendapatkan nilai IC50 dari ekstrak. Diameter zona hambat ekstrak etanol kulit buah manggis dan kombinasi ekstrak dengan doksisiklin dianalisis secara deskriptif, yang dilanjutkan dengan Paired T Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak dapat menghambat pertumbuhan bakteri dengan nilai IC50 rata – rata ekstrak sebesar 406,2 ppm. Kombinasi ekstrak dan doksisiklin dapat meningkatkan aktivitas antibakteri doksisiklin terhadap bakteri Vibrio cholerae berdasarkan besar zona hambatnya.
Abstrak (Inggris)The mangosteen rind contained flavonoids, saponins, tannins, and xantone as antibacterial activity. The purpose of this research is the antibacterial activity of ethanol extract of mangosteen fruit skin against bacteria Vibrio cholerae is knowing the antibacterial activity of ethanol extracts skin mangosteen and knowing antibacterial activity combined ethanol extracts skin mangosteen with doxycycline. Antibacterial test performed with paper disc diffusion method. Test combined extracts with doxycycline activity performed by comparing the antibacterial activity of doxycycline and activity of the extract were added doxycycline. Inhibition zone diameter probit analysis to obtain IC50 value of the extract. Inhibition zone diameter of ethanol extracts skin mangosteen and combined extracts with doxycycline were analyzed descriptively, followed by paired T test. The results showed that the extract can inhibit the growth of bacteria with IC50 values average - average of 406.2 ppm extract. Paired T Test results of the analysis indicate that the combined of extracts and doxycycline doxycycline may increase antibacterial activity against the bacterium Vibrio cholerae by the hambatnya zone.
Kata KunciVibrio cholerae, Garcinia mangostana, antibacterial
Nama Pembimbing 1Iskandar Sobri,M.Biotech.,Apt
Nama Pembimbing 2EkaPrasastiNurRachmani, M.Sc., Apt
Tahun2012
Jumlah Halaman12
Page generated in 0.0572 seconds.