View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)A1F018033
Nama MahasiswaKHADIK SAKHOWI
Judul ArtikelANALISIS IMPLEMENTASI PENGENDALIAN KUALITAS PRODUKSI RAJUNGAN DALAM KEMASAN KALENG DENGAN METODE LEAN SIX SIGMA PADA PT. MORENZO ABADI PERKASA DEMAK
AbstrakPT. Morenzo Abadi Perkasa Tbk. merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri perdagangan frozen food dalam jumlah besar (dalam dan luar negeri) yang memproduksi rajungan dalam kemasan kaleng. Negara tujuan penjualan ekspor terbesar PT Morenzo Abadi Perkasa Tbk adalah Amerika, yaitu sebesar 95,3 % dari total penjualan ekspor. Capaian yang sudah baik ini, mengharuskan perusahaan untuk menekan sekecil mungkin kesalahan-kesalan pada proses produksi. Untuk itu perlu adanya penelitian untuk mengetahui nilai pengendalian kualitas dengan mendeteksi defect pada proses produksi rajungan dan memberikan usulan perbaikan dengan menggunakan metode Analisis Six Sigma yang diharapkan dapat mengevaluasi dan meningkatkan kualitas produksi pada perusahaan. Analisis data penelitian yang dilakukan yaitu menggunakan metode Lean Six Sigma yang mempunyai beberapa tahap diantaranya Define, Measure, Analyze, Measure, dan Control dengan beberapa tools yaitu peta kendali (P-chart), Defect Per-Million Opportunities (DPMO), diagram pareto dan diagram sebab akibat (Fish-bone Diagram). Hasil dari analisis yang telah dilakukan peneliti bahwa perusahaan memiliki tingkat sigma 3,34 atau berada pada level 2 sigma (Rata-rata Industri Indonesia) dengan kemungkinan kerusakan sebesar 66.807 untuk sejuta kali proses produksi atau sebesar 33,06% Defect per Million Opportunities (DPMO).
Abstrak (Inggris)PT. Morenzo Abadi Perkasa Tbk. is a company engaged in the frozen food trading industry in large quantities (domestic and foreign) that produces crabs in canned packaging. The largest export sales destination country of PT Morenzo Abadi Perkasa Tbk) is America, amounting to 95.3% of total export sales. This good achievement requires the company to suppress as little as possible errors in the production process. For this reason, research is needed to determine the value of quality control by detecting defects in the crab production process and providing improvement proposals using the Six Sigma Analysis method which is expected to evaluate and improve production quality in the company. The analysis of research data carried out uses the Lean Six Sigma approach method which has several stages including Define, Measure, Analyze, Measure, and Control with several tools, namely P-charts, Defect Per-Million Opportunities (DPMO), pareto diagrams and Fish-bone Diagram. The results of the analysis that have been conducted by researchers that the company has a sigma level of 3.34 or is at level 2 sigma (Indonesian Industrial Average) with a possible damage of 66,807 for a million times the production process or 33.06% Defects per Million Opportunities (DPMO).
Kata Kuncipengendalian kualitas, rajungan, six sigma, Defect Per Million Opportunity.
Nama Pembimbing 1Ali Maksum, S. TP., M.P.
Nama Pembimbing 2Dr. Ike Sitoresmi MP, S. TP., M.sc.
Tahun2023
Jumlah Halaman13
Page generated in 0.0741 seconds.