View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)H1D007050
Nama MahasiswaSAEFUL IKHSANUDIN
Judul ArtikelPENGARUH VARIASI SUSPENSI SEMEN TERHADAP SIFAT FISIK DAN MEKANIK BAMBU AMPEL
AbstrakBambu merupakan bahan konstruksi alternatif yang berpotensi dimasa yang akan datang. Dari segi ekonomis, selain harganya yang murah,bambu juga mudah untuk ditanam, dimana tanaman ini dapat dipanen setelah berumur 3-5 tahun. Namun dari kekuatan, hanya kuat tariknya yang tinggi, kuat tekan dan kuat geser bambu masih tergolong rendah. Bambu juga mudah mengalami kerusakan akibat kumbang bubuk yang biasa bersarang didalam bambu ataupun cuaca tropis yang membuat bambu mudah lapuk, sehingga mempengaruhi umur penggunaan bambu.Usaha pengawetan dicoba dengan melakukan injeksi suspensi semen kedalam bambu dengan bantuan kompresor.Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan antara semen dan air paling optimal yang mempengaruhi sifat fisika dan mekanika bambu sehingga kualitas bambu meningkat. Penelitian dilakukan di laboratorium dengan variasikadar semen 1:8, 1:7, 1:6, 1:5, dan 1:4 ke dalam pori-pori bambu. Hasil pengujian kerapatan benda uji setelah suspensi mengalami kenaikan sebesar 28,79%, nilai absorbsi menurun sebesar 21,36%, nilai kuat tekansejajar seratmeningkat sebesar 3,1 %, nilai kuat tekan tegak lurus serat meningkat sebesar 3,2 %, nilai kuat geser meningkat sebesar 2,1%, sedangkan nilai MOR dan kekakuan mengalami penurunan berturut-turut sebesar 12,6% dan 41,45 %. Suspensi semen paling optimal didapatkan dari rata-rata suspensi optimal masing-masing pengujian, sehingga didapatkan suspensi 1:7,9 yang paling berpengaruh terhadap sifat fisika dan mekanika bambu.
Abstrak (Inggris)Bamboo is a potential alternative construction materials in the future. In terms of economical, besides the price is cheap, bamboo is also easy to plant, where this plant can be harvested after age of 3-5 years. But of strenght, only the tensile strength is high, compressive strength and shear strength of bamboo is still relatively low. Bamboo is also prone to damage from beetles nesting in bamboo or tropical weather that makes bamboo getting rotten, thus affecting the preservation age of bamboo. Some trick tried to inject cement suspension into bamboo with the aid of a compressor. Therefore, this study aims to determine the ratio between cement and water that affects most optimal physical and mechanical properties of bamboo so that the quality of the bamboo rise. The study was conducted in the laboratory with variation of cement suspension 1:8, 1:7, 1:6, 1:5, and 1:4 into the pores of bamboo. The results of the test specimen after the suspension density has increased by 28.79%, the value of absorbtion decreased by 21.36%, the value of compressive strength parallel to the fiber increased by 3.1%, the value of the compressive strength perpendicular to the fiber increased by 3.2%, the value shear strength increased by 2.1%, while the value of MOR and stiffness decreased respectively by 12.6% and 41.45%. Optimal cement suspension obtained from the average optimal suspension of each test, so that the obtained suspension 1:7,9 most influence on physical and mechanical properties of bamboo.
Kata KunciBambu Ampel, Suspensi Semen, Sifat Fisika, Sifat Mekanika
Nama Pembimbing 1Nastain,ST.,MT
Nama Pembimbing 2Paulus SetyoNugroho,ST.,MT
Tahun2013
Jumlah Halaman16
Page generated in 0.0531 seconds.