View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)C1B008035
Nama MahasiswaPRAMUJI KUSUMOWARDOYO
Judul ArtikelPENGARUH MOTIVASI KERJA KEPEMIMPINAN KEPUASAN KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) KOTA CIREBON
AbstrakPENGARUH MOTIVASI KERJA KEPEMIMPINAN KEPUASAN KERJA DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan metode survey pada perusahaan daerah air minum (PDAM) kota Cirebon. Penelitian ini mengambil judul “Pengaruh motivasi kerja kepemimpinan kepuasan kerja dan budaya organisasi terhadap kinerja karyawan perusahaan daerah air minum (PDAM) kota Cirebon”. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan, pengaruh kepemimpinan terhadap kinerja karyawan, pengaruh kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan, pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PDAM Kota Cirebon yang berjumlah 282 karyawan, yang memenuhi kriteria untuk dijadikan sampel sebanyak 74 karyawan dengan menggunakan rumus slovin dan dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data dengan menggunakan analisis linier berganda dapat disimpulkan: 1. Berdasarkan hasil uji F dapat disimpulkan motivasi kerja, kepemimpinan, kepuasan kerja dan budaya organisasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap kinerja karyawan. 2. Berdasarkan uji t dapat disimpulkan motivasi kerja, kepemimpinan, kepuasan kerja dan budaya organisasi secara parsial berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Implikasi dari kesimpulan di atas adalah perusahaan dapat memperbaiki kinerja karyawannya secara parsial melalui peningkatan motivasi kerja, kepemimpinan, kepuasan kerja dan budaya organisasi demi tercapainya tujuan perusahaan. Kata kunci : motivasi kerja, kepemimpinan, kepuasan kerja, budaya organisasi dan kinerja karyawan
Abstrak (Inggris) The influence of leadership motivation job satisfaction and organizational culture on employee performance local water company (PDAM) Cirebon city This study is a survey method in the local water company (PDAM) Cirebon city. This study took the title "The influence of leadership motivation job satisfaction and organizational culture on employee performance local water company (PDAM) Cirebon city". The purpose of this study was to determine the effect of motivation on employee performance, leadership influence on employee performance, job satisfaction influences on employee performance, the influence of organizational culture on employee performance. The population in this study were all employees of PDAM Cirebon totaling 282 employees, who meet the criteria to be sampled as many as 74 employees by using Slovin formula and a simple random sampling technique of sampling. Based on the results of research and analysis of the data using linear regression analysis it can be concluded: 1. Based on the test results of F can be inferred motivation, leadership, job satisfaction and organizational culture jointly affect employee performance 2. Based on t-test can be inferred motivation, leadership, job satisfaction and organizational culture partially affect employee performance. The implication of the above is a firm conclusion can improve employee performance partially through increased motivation, leadership, job satisfaction and organizational culture to achieve company goals. Keywords: motivation, leadership, job satisfaction, organizational culture and employee performance
Kata Kuncimotivasi kerja, kepemimpinan, kepuasan kerja, budaya organisasi dan kinerja karyawan
Nama Pembimbing 1Dra. Hj. Ratni Zulaicha, MS
Nama Pembimbing 2Dra. Nurhayati Indiyastuti, M.Si.
Tahun2013
Jumlah Halaman132
Page generated in 0.0514 seconds.