View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)A1C008007
Nama MahasiswaDIKRY HERMAWAN
Judul ArtikelFAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PETANI UNTUK BERGABUNG DALAM KELOMPOK TANI TEBU (Studi Kasus Kelompok Tani Saluyu di Desa Jambugeulis Kecamatan Cigandamekar Kabupaten Kuningan)
AbstrakTebu adalah tanaman untuk bahan baku gula.Tanaman tebu memiliki luas areal lahan berfluktuasi dari tahun ke tahun. Kondisi tersebut berlangsung seiring dengan diterapkannya berbagai kebijakan mengenai tanaman tebu.Penelitian ini mengkaji bagaimana motivasi petani untuk bergabung dalam kelompok tani tebu setelah berbagai perubahan kebijakan oleh pemerintah, dengan melihat bagaimana efektivitas kelompok tani tebu yang bertujuan untuk mengetahui : (1) tingkat motivasi petani untuk mau bergabung dalam kelompok tani tebu, (2) faktor-faktor eksternal yang berpengaruh terhadap motivasi petani bergabung dalam kelompok tani tebu. Metode penelitian menggunakan metode survai secara studi kasus pada kelompok tani saluyu di Desa Jambugeulis. Metode yang digunakan yaitu metode regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa motivasi petani bergabung dalam kelompok tani tebu termasuk ke dalam kategori rendah. Faktor yang berpengaruh terhadap motivasi petani diantaranya kredit tebu rakyat, kemudahan pemasaran, penyuluhan pertanian, dan bentuk kerjasama, sedangkan bagi hasil tidak berpengaruh terhadap motivasi petani.
Abstrak (Inggris)Sugar cane is a plant for raw sugar. Sugar cane have extensive land acreage fluctuates from year to year.The condition progressesalongwith implementing the various policieson sugar cane crops. This research examines how the farmers motivation to join in cane farming groups after various policy changes by the government by seeing the effectiveness of the cane farming groups which aims to find out : (1) the level of farmers motivation to join the cane farming groups, (2) external factors which affecting the farmers motivation to joined in the cane farming groups. Research method used survey method by case study at Saluyu Farming Group at Jambugeulis Villages. The method of analysis used linear regression methods. The result of research showed that the farmer motivation to join cane farmers groups including in low level category. Influenced factors to the farmers motivation which is cane folks credits, ease of marketing, agricultural extensions, and cooperation forms, while shared profit were not influenced to the farmer motivation.
Kata KunciMotivasi, Tebu, Kelompok Tani Tebu, Regresi Berganda
Nama Pembimbing 1Dr. Ir. Hj. Anny Hartati, S.U.
Nama Pembimbing 2Ir. Ari Purwaningsih, M.Si.
Tahun2013
Jumlah Halaman13
Page generated in 0.0602 seconds.