View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)H1G007013
Nama MahasiswaIchwansyah Stayaka Widiasmaka
Judul ArtikelKandungan Logam Berat Pb pada Avicennia alba di Sungai Donan, Cilacap danPengaruhnya Terhadap Morfometrik Daun
AbstrakDONAN RIVER RECEIVES WASTE EFFLUENT FROM INDUSTRY PRESUMABLY CONTAINING HEAVY METALS PB
Abstrak (Inggris)Sungai Donan mendapatkan masukan limbah dari aktivitas industri dan diperkirakan mengandung logam berat Pb. Logam tersebut akan terserap oleh biota seperti mangrove Avicennia alba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kandungan Pb pada media sedimen, akar, batang dan daun Avicennia alba, kondisi mofometrik daun serta pengaruh kandungan logam berat Pb terhadap mofometrik daun Avicennia alba. Metode penelitian ini menggunakan metode survey dengan teknik pengambilan sampel secara group random sampling pada 4 stasiun dengan 3 kali ulangan. Data dianalisis dengan uji F dan regresi korelasi. Hasil penelitian menunjukkan kandungan logam Pb sedimen berkisar 6,766-15,8630. Kandungan logam Pb batang berkisar 2,4254-3,7853 mg/kg. Kandungan logam Pb akar berkisar 2,7980-5,1860 mg/kg Kandungan logam Pb di daun berkisar 0,1113-0,3369 mg/kg. Kandungan Logam berat tertinggi pada sedimen,akar, batang dan daun di kawasan PT Pertamina (persero) Tbk sedangkan terendah di kawasan Tritih Kulon. Kandungan logam Pb di daun berkaitan dengan persamaan Y = a*x3+b*x2+c*x+d dengan korelasi 0,70. Berdasarkan hasil tersebut keberadaan logam Pb berpengaruh terhadap morfometrik daun Avicennia alba.
Kata KunciLogam Pb, morfometrik daun Avicennia alba, Sungai Donan.
Nama Pembimbing 1Drs. Asrul Sahri Siregar, M.Si
Nama Pembimbing 2Dr. Endang Hilmi S,Hut., M.Si
Tahun2013
Jumlah Halaman13
Page generated in 0.0633 seconds.