View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)H1E007014
Nama MahasiswaAJI MAS SAID
Judul ArtikelPengaruh Lama Waktu Ball Mill Terhadap Sifat Magnetik Pasir Besi Dari Desa Widara Payung Kecamatan Binangun Kabupaten Cilacap
AbstrakPemanfaatan dan nilai ekonomis dari pasir besi di desa Widara Payung masih belum optimal. Salah satu cara untuk meningkatkan daya guna dan nilai ekonomis pasir besi adalah dengan cara memisahkan dan membuat ukuran partikel pasir besi yang lebih kecil. Ukuran partikel pasir besi berskala nano dan mikro dapat dimanfaatkan untuk magnetik optik. Pengaruh lama waktu penggilingan terhadap ukuran butiran terhadap sifat magnetik pasir besi akan dianalisis dengan menggunakan SEM dan VSM. Lama waktu penggilingan divariasi menjadi 2 jam, 4 jam dan 6 jam. Hasil karakterisasi SEM memperlihatkan ukuran yang semakin mengecil seiring dengan peningkatan lama waktu penggilingan dan morfologi permukaan yang beranekaragam. Sampel D merupakan sampel yang mempunyai ukuran partikel yang paling kecil yaitu kurang dari 1 µm. Hasil karakterisasi VSM menunjukkan bahwa suseptibilitas pasir besi yang telah di giling dipengaruhi oleh ukuran partikel. Nilai rentangan suseptibilitas dimulai dari 7,70 x 10-5 m3/kg sampai dengan 4,85 x 10-5 m3/kg. Berdasarkan nilai suseptibilitas, menunjukan bahwa pasir besir yang telah digiling bersifat paramagnetik.
Abstrak (Inggris) Utilization and economic value of Widara Payung’s iron sand is not optimum yet. Separation and milling iron sand are one of way in order to improve their effectiveness and economic values. The iron sand particles in nano and micro scales can be used for magneto-optic applications. Effect of milling duration on particle size and magnetic properties of the iron sand is analyzed using SEM and VSM. The duration is varied to 2, 4 and 6 h. SEM characterization results nereals show that size with increasing milling time duration and surface morphology of the iron sand are diverse. Sample D with mill duration of 6 h has the smallest particle size i.e. below 1 µm. VSM characterization results that the susceptibility of the milled iron sand is influenced by particle size. The susceptibility range is from 7.70 x 10-5 m3/kg to 4.85 x 10-5 m3/kg. It is proved that the milled iron sand exhibit paramagnetic properties.
Kata KunciPasir Besi, Ball Mill, Variasi Waktu dan Suseptibilitas
Nama Pembimbing 1Dr.-Ing. Wahyu Widanarto
Nama Pembimbing 2Dr.Eng. Mukhtar Effendi
Tahun2013
Jumlah Halaman6
Page generated in 0.0533 seconds.