View Artikel Ilmiah

Kembali
NIM (Student Number)F1F008082
Nama MahasiswaVIVTA APRILIA
Judul ArtikelTHE IMPLEMENTATION OF TASK-BASED LEARNING METHOD TO IMPROVE STUDENTS’ VOCABULARY MASTERY (An Experimental Study on the Tenth Grade Students of SMK Ma’arif NU 2 Karanglewas Academic Year 2012/2013)
AbstrakPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi Metode Task-Based Learning dalam meningkatkan penguasaan kosakata siswa, untuk mengetahui permasalahan yang dihadapi siswa kelas X dalam menguasai kosakata bahasa Inggris, dan mengetahui keefektifan metode Task-Based Learning dalam meningkatkan penguasaan kosakata siswa kelas X SMK Ma’arif NU 2 Karanglewas Tahun Ajaran 2012/2013. Dalam mengumpulkan data penelitian, peneliti menggunakan tiga macam instrumen yang terdiri dari: tes, observasi, dan wawancara. Kesimpulan dari penelitian ini dijabarkan dalam penerapan metode Task-Based Learning, permasalahan yang dihadapi siswa dalam menguasai kosakata, dan keefektifan metode Task-Based Learning untuk meningkatkan penguasaan kosakata siswa. Penelitian ini membahas mengenai kajian linguistik terapan dimana penelitian ini fokus pada implementasi metode Task-Based Learning dalam meningkatkan penguasaan kosakata siswa. Penelitian ini menganalisis penerapan metode Task-Based Learning berdasarkan teori Willis. Hasil penelitian menyatakan bahwa dalam mengimplementasikan Task-Based Learning, guru bahasa Inggris mengikuti langkah-langkah Task-Based Learning yang dinyatakan oleh Willis. Dalam menguasai kosakata bahasa Inggris, siswa mengalami beberapa permasalahan, diantaranya: permasalahan dalam menemukan makna kosakata dan frasa, menyusun kalimat, pengucapan dan penulisan kosakata bahasa Inggris. Implementasi Task-Based Learning dapat membantu siswa mengatasi permasalahannya dalam mempelajari kosakata. Untuk membantu siswa dalam menemukan makna kosakata tertentu, dalam Task-Based Learning guru meminta mereka untuk mencari makna kosakata tersebut didalam kamus dan meminta mereka untuk mendiskusikannya dengan pasangan mereka, sehingga mereka akan memahami dan mengingat makna dari kosakata tersebut. Untuk membantu siswa dalam menulis, guru meminta siswa untuk menulis kalimat dengan menggunakan kosakata tersebut. Hal ini akan membantu mereka untuk melatih dan mengembangkan kemampuan menulis mereka. Mempresentasikan hasil tugas di depan kelas, dapat membantu siswa melatih dan mengembangkan pronunciation mereka. Task-Based Learning memberikan efek yang positif terhadap penguasaan kosakata bahasa Inggris siswa. Hal ini ditunjukkan dengan hasil perhitungan t-test yang lebih tinggi dari t-table pada level signifikansi 0,05.
Abstrak (Inggris)The research was aimed to describe the implementation of Task-Based Learning Method in improving students’ vocabulary mastery, find out the problems encountered by the tenth grade students in mastering English vocabulary, and find out the effectiveness of Task-Based Learning in improving students’ vocabulary mastery of the tenth grade students of SMK Ma’arif NU 2 Karanglewas. In collecting the data, the researcher used three instruments which consist of test, observation, and interview. The conclusion of the research is drawn based on the implementation of Task-Based Learning method, the students’ problems in mastering English vocabulary and the effectiveness of Task-Based Learning method. The field of this research is applied linguistics which focuses on the implementation of task-based learning method in improving students’ vocabulary mastery. This research analyzed the implementation of Task-Based Learning method based on Willis’ theory. The result reveals that in implementing Task-Based Learning, the English teacher followed the stages of Task-Based Learning proposed by Willis. In mastering English vocabulary, the students faced some problems in finding the meanings of certain words and phrases, in sentence arrangement, pronunciation, and in writing the words accurately. The implementation of Task-Based Learning helped them solve their problems in learning vocabulary. To solve the students’ problem in finding the meaning of certain words, the teacher asked them to look for the meaning of certain words and asked them to discuss it with their partner so they would understand and remember the meaning of the words. To help them in writing, the teacher asked them to write sentences using those words. It could help them practice writing and develop their writing ability. Presenting or reading the tasks’ result could help them practice and develop their pronunciation. Task-Based Learning gave positive effect to the students vocabulary mastery. It was shown by the result of t-test computation in which t-count value was higher than t-table value at the significance level of 0,05 with the d.f of 46.
Kata Kunciimplementation, task-based learning method, students’ vocabulary mastery, experimental study.
Nama Pembimbing 1Drs. Agus Sapto N. M.Ed TESOL
Nama Pembimbing 2Muhamad Ahsanu. S.Pd., M.Sc
Tahun2008
Jumlah Halaman85
Page generated in 0.0496 seconds.